Apa Keuntungan dari Sertifikasi AWS?

Sertifikasi AWS berfungsi sebagai instrumen yang ideal untuk menjembatani kesenjangan keterampilan yang dibutuhkan bisnis untuk berbagai tugas terkait cloud. 

Untuk pengguna AWS baru, sertifikasi AWS meningkatkan peluang kamu untuk mendapatkan jenjang karir yang lebih tinggi. Sertifikasi AWS mengautentikasi keterampilan yang lebih menarik bagi perusahaan saat ini. Selain itu, Sertifikasi AWS dapat membantu kamu untuk menonjol diantara yang lain dan tetap menjadi yang terdepan di pasar cloud yang berkembang pesat.

AWS Cloud Practitioner Essentials

Pelatihan tingkat dasar ini ditujukan bagi individu yang mencari pemahaman menyeluruh tentang AWS Cloud, terlepas dari peran teknis tertentu. Ini memberikan gambaran terperinci tentang konsep cloud, layanan AWS, keamanan, arsitektur, harga, dan dukungan apa yang ada di AWS.

Durasi: 1 Hari

AWS Solution Architect Associate

Dalam paket ini termasuk:


Training ini memberikan dasar-dasar untuk menjadi lebih mahir dalam mengidentifikasi layanan AWS sehingga kamu dapat membuat keputusan yang tepat tentang solusi TI berdasarkan kebutuhan kamu.


Pelatihan juga mencakup dasar-dasar membangun infrastruktur TI di platform AWS, mengoptimalkan AWS Cloud dengan memahami bagaimana layanan AWS cocok dengan solusi berbasis cloud, sehingga menjadi solusi yang kuat dan adaptif.

Durasi: 4 Hari